Apa Saja Nutrisi dan Vitamin Ibu Hamil yang Harus Dipenuhi ?

0
186
Vitamin Ibu Hamil
Rekomendasi Vitamin Untuk Ibu Hamil

Drzuhdy.com – Untuk memastikan si ibu dan janin sehat, ibu hamil harus menjaga keseimbangan asupan nutrisinya. Banyak nutrisi, mineral dan vitamin ibu hamil yang harus diperhatikan asupannya. Bagi Anda yang ingin belajar soal asupan gizi ibu hamil ini, berikut adalah bahasannya!

List Vitamin Mineral dan Nutrisi yang Paling Dibutuhkan Ibu Hamil

Berikut adalah informasi nutrisi yang wajib diperhatikan dan dipenuhi bagi para ibu hamil:

Vitamin A

Vitamin ini diperlukan untuk membantu pembentukan jaringan mata pada janin. Selain itu, vitamin ini memiliki peran menjaga kesehatan kulit ibu hamil juga. Tanpa vitamin ini, kulit si ibu akan mudah kering dan meninggalkan stretch mark yang lebih parah nantinya.

Vitamin C

Dosis dan cara minum vitamin c untuk ibu hamil memang tidak harus banyak – banyak. Jika konsumsi terlalu banyak, si ibu akan mudah diare biasanya. Vitamin ini bertugas memberikan dorongan imunitas pada si ibu agar tidak mudah jatuh sakit. Selain itu, vitamin C mendorong perkembangan gusi, gigi dan tulang bagi si janin jika dipenuhi sesuai kadar yang tepat.

Vitamin E

Vitamin ini dikonsumsi untuk membantu pembentukan sel otot pada janin. Selain itu, vitamin ini membantu menyingkirkan radikal bebas pada tubuh si ibu. Jika dikonsumsi cukup, kulit si ibu akan terasa lebih lentur dan tidak terasa sakit walaupun ukuran janin membesar dan menarik bagian kulit perut.

Vitamin D

Konsumsi vitamin D sering di referensi sebagai vitamin ibu hamil timester 2 yang penting. Vitamin ini membantu pembentukan sel tulang dan gigi pada janin. Vitamin ini sayangnya tidak cukup hanya didapat dari konsumsi makanan, si ibu harus sering berjemur dan terkena sinar matahari untuk pembentukan vitamin D yang sempurna.

Vitamin B1 (Thiamine)

Pentingnya vitamin ini adalah untuk pembentukan otak pada janin. Selain itu, vitamin B1 mendorong konversi karbohidrat pada tubuh menjadi energy. Metabolisme yang baik pada tubuh si ibu memastikan mereka tidak mudah lemas.

Vitamin B2 (Riboflavin)

Vitamin ini tergolong asupan yang penting sebagai vitamin ibu hamil trimester 1. Konsumsi yang cukup akan membantu pembentukan sel otot dan jaringan syaraf pada janin.

Vitamin B3 (Niasin)

Vitamin ini memegang peran penting sebagai pencegah keguguran dan cacat kelahiran pada janin. Umumnya, konsumsi vitamin ini sangat dianjurkan pada trisemester 1 dan trisemester 3.

Vitamin B4 (Choline)

Vitamin B4 lebih ditujukan untuk kesehatan si ibu. Konsumsi yang cukup akan membantu menjaga control otot dan syaraf pada tubuh si ibu. Jadi masalah kram, otot tegang dan nyeri dapat dikurangi dengan konsumsi vitamin ini.

Vitamin B6

Kebutuhan dosis dan cara minum vitamin b6 untuk ibu hamil sebenarnya tidak harus terlalu banyak. Namun, nutrisi dari vitamin ini tetap penting dipenuhi. Vitamin ini dapat membantu ibu mengurangi rasa pusing, mual dan lemas selama kehamilan.

Vitamin B12 (Cobalamin)

Pemenuhan vitamin ibu hamil B12 akan membantu janin membentuk jaringan otak dan syaraf tulang belakang. Jika terpenuhi dosisnya, vitamin ini juga membantu penyerapan DHA pada janin.

Yodium

Yodium yang cukup akan bantu cegah keguguran, cacat pada bayi dan juga kejadian kelahiran mati. Pemenuhan nutrisi ini tidak sulit, tapi tidak boleh diremehkan.

DHA

Docosahexaenoic acid atau DHA bertugas membantu perkembangan otak janin dan juga jaringan mata. Banyak dokter bahkan menyarankan jika ingin anak yang pintar, konsumsi nutrisi ini harus diutamakan. Karena dari itu, pastikan belajar info dosis dan cara minum vitamin DHA untuk ibu hamil yang efektif.

Zat Besi

Pada masa trimester 3, tubuh si ibu akan membutuhkan banyak darah. Untuk memastikan pembentukan sel darah baru tercukupi, konsumsi zat besi menjadi penting. Banyak yang mengatakan zat besi adalah vitamin ibu hamil trimester 3 yang harus diutamakan.

Kalsium

Kalsium bertugas mendorong perkembangan sel tulang dan gigi pada bayi. Janin umumnya mengambil nutrisi ini dari si ibu dan jika si ibu tidak punya asupan kalsium cukup, si ibu dapat mengalami nyeri pada sendi selama masa kehamilan. Karena itu, jangan remehkan asupan dosis dan cara minum vitamin kalsium untuk ibu hamil.

Asam Folat

Dosis dan cara minum asam folat untuk ibu hamil yang baik umumnya sulit didapat dari makanan normal. Para ibu lebih baik konsumsi susu ibu hamil yang kaya kandungan ini untuk pastikan dosis yang pas setiap harinya.

Asam folat sendiri berfungsi mendorong perkembangan sel janin secara lebih baik. Konsumsi pada dosis cukup tiap harinya akan membantu janin membentuk sel – sel baru dan berkembang tanpa cacat.

Tips Pastikan Ibu Hamil Mendapatkan Nutrisi Lengkap

Setelah tahu list nutrisi apa saja yang penting dikonsumsi oleh ibu hamil, sekarang waktunya membahas bagaimana cara untuk memenuhinya. Berikut adalah beberapa tips yang dapat Anda gunakan untuk memastikan si ibu hamil mendapatkan nutrisi yang cukup dan seimbang:

Mulai Dari Planing Nutrisi Masakan

Membuat jadwal menu masakan dan planning kandungan nutrisi-nya adalah cara yang paling baik. Memang jalur ini cukup repot dan membutuhkan mereka yang ahli masak untuk membuat menu dengan nutrisi lengkap. Walaupun begitu, hasilnya pasti lebih baik untuk si ibu hamil.

Rencanakan menu dengan bahan – bahan dengan kandungan vitamin dan mineral yang dibutuhkan ibu hamil. Selanjutnya olah bahan tersebut menjadi hidangan yang nikmat dan mudah dikonsumsi. Menggunakan cara ini, Anda dapat memastikan nutrisi pada si ibu hamil lengkap terpenuhi.

Konsumsi Susu Ibu Hamil

Produk susu ibu hamil adalah bentuk asupan nutrisi tambahan yang mudah didapat. Bentuk minuman susu sangat mudah dikonsumsi ibu hamil dan kandungannya memang sudah disesuaikan demi kesehatan janin.

Anda bisa cek tabel nutrisi pada susu ibu hamil ini, rasio nutrisi dan kandungannya pasti cocok untuk si ibu hamil. Dalam hal dosis dan cara minum vitamin D untuk ibu hamil, susu ini pasti lebih efisien dibandingkan cara lainnya.

Melakukan Rutin Pemeriksaan Asupan Gizi ke Dokter

Pastikan ibu hamil selalu rutin mengunjungi dokter untuk pengecekan asupan gizi. Dokter dapat memeriksa tubuh si ibu hamil dan memberikan rekomendasi nutrisi apa saja yang diperlukan. Terkadang si ibu sudah penuhi kebutuhan zat besi-nya, tapi masih berasamalah memenuhi asupan kalsium. Hal seperti ini hanya dapat diketahui jika cek ke dokter langsung.

Manfaatkan Posyandu Ibu Hamil

Bagi para ibu hamil yang memiliki masalah pemenuhan gizi karena halangan ekonomi, posyandu ibu hamil siap membantu. Kegiatan organisasi lingkungan lokal ini menyediakan bantuan untuk jaga kesehatan si ibu dan janin melalui banyak asupan gizi tambahan. Anda bisa mendapatkan susu, makanan tambahan dan bahkan resep untuk dicoba dalam penuhi nutrisi penting ibu hamil.

Membuat Camilan Sehat Untuk Ibu Hamil

Asupan gizi bagi ibu hamil tidak harus dari makanan besar saja. Banyak camilan dan snack sehat dapat dihadirkan untuk si ibu. Makanan ini bisa berupa biscuit, pudding, roti dan bahkan gorengan yang sudah diseimbangkan nutrisinya.

Banyak resep camilan sehat ada di internet. Gunakan informasi resep ini sebagai referensi dan coba sediakan bagi para ibu hamil. Pasti ibu hamil yang suka makan camilan lebih mudah memenuhi asupan nutrisinya dengan hidangan tersebut.

Menggunakan Suplemen Nutrisi Tambahan

Keseimbangan nutrisi yang sulit dipenuhi akan lebih terbantu menggunakan suplemen. Memang ibu hamil harus hindari obat – obatan, tapi jika memang butuh nutrisi lebih, obat supplement dapat membantu.

Contoh saja saat si ibu kurang zat besi dan nutrisi penambah darah. Untuk hal ini, silahkan cari info supplement, dosis dan cara minum vitamin penambah darah untuk ibu hamil yang aman. Ikuti informasi tersebut agar nutrisi tetap terpenuhi dan aman konsumsi suplemen-nya.

Selalu Pastikan Nutrisi Asupan si Ibu Hamil!

Sekarang Anda sudah tahu apa saja asupan nutrisi yang dibutuhkan ibu hamil. Belajar soal mineral, nutrisi dan vitamin ibu hamil sangat penting untuk persiapan masa hamil bagi para pengantin baru. Menghadapi masa hamil tidak cukup hanya persiapan si ibu, tapi juga anggota keluarga lainnya. Semoga dengan pengetahuan nutrisi ini, para keluarga dan ibu hamil dapat lebih menjaga kesehatan janin! (PC)